SIAPAPUN BISA JADI PENULIS KALAU MAU
Dr. H. IMRON ROSIDI, S.Pd., M.Pd. lahir, Surabaya, 10 Juni 1966. Pendidikan
terakhir Pascasarjana S3 bahasa Indonesia. Hobi : Membaca, menulis, dan Pencak
Silat. Prestasi yang pernah diraih: Juara
III Lomba Penulisan Buku tingkat nasional tahun 2004, Juara III Lomba Karya
Ilmiah Jawa Timur tahun 2005, Juara II tingkat Nasional Lomba Keberhasilan Guru
tahun 2006, Terpilih sebagai peserta pertukaran tokoh masyarakat
Indonesia-Amerika 2006, Juara II Lomba
Penulisan Buku tingkat nasional tahun 2009, Penulis artikel terbaik versi
majalah Media Jatim tahun 2010 dan 2011, Juara I Guru Prestasi Tingkat nasional
tahun 2011, Juara I Guru Prestasi tingkat Jatim tahun 2011, Terpilih menjadi
peserta kunjungan ke Australia tahun 2013, Juara Lomba Best Practice Tingkat
Nasional tahun 2014, Juara 1 Menulis Legenda Pasuruan 2016, Instruktur Nasional
Kepala Sekolah Kurikulum 2013 Tahun 2015, arasumber untuk Instruktur Nasional
Kurikulum 2013 untuk guru, Narasumber penulisan buku tingkat nasional, Narasumber
penyusunan PKB Guru dan KS, Penulis buku pelajaran, buku pendidikan dan buku
umum dari penerbit UM Press, Kanisius, Sidogiri Press, dll., Penulis artikel
populer dalam majalah Media Jatim dan Radar Bromo serta artikel ilmiah pada
beberapa Jurnal, Juri Lomba Guru Prestasi Tingkat Jawa Timur selama 4 tahun, Koordinator
penilaian DUPAK Guru dan KS tingkat Jawa Timur.
Alamat Rumah : Jalan Kedondong Raya Blok i-9/16, Kelurahan Bugul Kidul Kota
Pasuruan Provinsi Jawa Timur Telp. Rumah/HP 081210500199
SIAPAPUN BISA
MENULIS, KALAU MAU
Kembali hari ini mendapat materi dari
orang hebat, Dr H. Imron Rosidi, kepala sekolah dengan segudang prestasi.
Kalimat pembuka yang menggugah dari beliau bahwa siapaun bisa menulis jika ia
mau. Karena kemampuan itu akan didapat bila didasari kemauan. Selanjutnya
karena berlatar belakang seorang pendidik, beliau mengarahkan agar setiap guru
mau merubah pola pikir menjadi pribadi yang visioner, menajdi seorang guru yang
juga seorang penulis.
Menulis itu adalah kegiatan menuangkan
pikiran, gagasan dan persaan. Semua orang memiliki itu. Hanya saja ada dua
alasan mengapa seseorang belum mulai menulis : Pewrtama, BELUM MENEMUKAN ALASAN MENGAPA HARUS
MENULIS? Dan kedua, TIDAK ATAU BELUM TAHU BAGAIMANA CARA
MENULIS?. Ada tujuh alasan mengapa
anda harus menulis:
n Identitas diri
n Uang/royalti
n Popularitas
n Terpaksa (tugas
n Berbagi
inspirasi
n Menyuarakan
kebenaran
n Sebarkan ilmu
Kedua alasan di atas dapat ditangani dengan 4 hal; mau, tekun, nekat dan
baca. Kemauan akan menjadi energi penggerak bagi anda untuk memulai dan
menyelesaikan. Tekun, menjadi kunci berikutnya. Seseorang yang sudah memiliki
kemauan yang kuat seharusnya memilki kedisiplinan yang hebat untuk meraih apa
yang ia mau. Menulis itu sebuah keterampilan maka perlu terusdiasah dan
dilatih. Nekat, harus dimiliki seseorang yang memiliki visi yang akan dicapai.
Tulis semua yang ingin anda tulis, jangan takut salah. Kesalahan dalam
bertindak menjadi bukti bahwa kita sudah melakukan sesuatu, sebaliknya, seorang
yang tidak punya kesalahan berarti orang tersebut tidak pernah melakukan
sesuatu.
Selanjutnya sebagai seorang penulis anda harus memberi vitamin pada diri
anda. Apa vitamin bagi seorang penulis? Vitamin bagi seorang penulis adalah
buku. Banyaklah membaca buku, karena dengan banyak membaca buku, anda akan
memilki banyak ide dan kosa kata yang akan sangat membantu anda dalam
melahirkan sebuah karya.
Apa yang ditulis ?
Anda bisa memulainya dengan menentukan buku apa yang ingin anda tulis:
- BUKU PELAJARAN
- ANTOLOGI CERPEN
- ANTOLOGI PUISI
- NOVEL
- BUKU AGAMA
- BUKU PENDIDIKAN
- BUKU MOTIVASI
- BUKU UMUM/REMAJA
Selanjutnya anda buat kerangka buku. Selanjutnay mulailah menulis, namun
dalam menulis kalimat daalm buku anda, ada beberapa hal yang perlu dijadikan bahan
acuan seperti berikut :
Bagaimana menerbitkan buku?
Ada tiga opsi yang bisa anda lakukan ketika akan menerbitkan buku anda.
Memilih major publishing, self publishing atau jual putus. Anda bisa lihat
detail serta kelebihan dan kekurangannya masing-masing :
Komentar
Posting Komentar